BAU MULUT MENGURANGI KEPERCAYAAN DIRI ANDA ?
 smile-mouth
Jika anda memiliki masalah bau mulut yang mengganggu maka anda dapat menyimak artikel berikut.
Bau mulut atau secara medis disebut halitosis, dapat menimbulkan rasa kurang percaya diri. Bau mulut ini dapat disebabkan oleh kesehatan mulut yang buruk ataupun gejala penyakit lainnya. Bau mulut juga dapat disebabkan oleh makanan ataupun gaya hidup yang kurang sehat.
Faktor penyebab bau mulut :
– Dari makanan yang berbau menyengat
– Kebiasaan tidak menjaga kebersihan mulut dengan baik.
– Merokok
– Gigi palsu yang tidak dibersihkan secara teratur
– Masalah kesehatan gusi ( penyakit periodontal )
– Adanya jamur dalam mulut
– Gigi yang berlubang
– Xerostomia atau kondisi mulut yang kering akibat gangguan produksi air liur
– Infeksi saluran pernapasan
– Infeksi sinus yang kronis
– Postnasal drip
– Batu amandel
– Diabetes
– Masalah pencernaan
– Masalah kesehatan hati
– Masalah kesehatan ginjal
Masalah bau mulut dapat dicegah dan diatasi dengan cara :
– Menjaga kebersihan rongga mulut dengan menyikat gigi dengan cara yang benar dua kali sehari, menyikat lidah dan menggunakan dental floss
– Gigi palsu dapat dilepas pada malam hari dan dibersihkan secara teratur
– Periksakan kondisi gigi dan mulut ke dokter gigi secara berkala minimal 2 kali dalam setahun
– Berhenti merokok
– Banyak minum air putih
– Hindari makanan dan minuman yang menyengat
– Mengunyah permen karet yang mengandung xylitol untuk merangsang produksi air liur
Masalah bau mulut tidak hanya mempengaruhi kepercayaan diri, akan tetapi dapat diakibatkan dari masalah kesehatan gigi dan mulut ataupun tanda-tanda dari masalah kesehatan lainnya. Sehingga sangat penting untuk konsultasi masalah bau mulut anda ke dokter dan dokter gigi untuk diperiksa lebih lanjut jika terdapat gangguan kesehatan.

2 Comments

poppy
July 27, 2017 7:21 am

Dok, Aku punya gigi berlubang lebih dari 1 di bagian atas dan bawah. Aku jadi ga percaya diri buat ngomong sama orang karena gigi berlubang ini sering bikin aku agak bau mulut. Ga cuman itu, gigi berlubang ini makin hr makin besar dan sakit. Gigi yg berlubang besar masih bisa dilakukan cara lain ga dok biar ga dicabut.. trus biaya yang harus dikeluarkan brpa kalo untuk lebih dari 1 gigi. Thx

admin
July 28, 2017 5:49 am

Poppy,

Gigi yang berlubang harus segera dilakukan perawatan, sebisa mungkin dilakukan perawatan dan tidak mencabut gigi, segera kunjungi dokter gigi untuk segera mendapatkan penanganan yang tepat, sehingga sakit tidak berlanjut. Untuk perkiraan biaya tergantung dari kondisi gigi.
Demikian penjelasan kami, semoga membantu
Untuk informasi, konsultasi dan pemeriksaan lebih lanjut, silahkan hubungi klinik kami,

Dentia Dental Care Center 021-5635991,5635992, 5632831, 5130-0818.

Terima kasih,
Dentia Dental Dentist Team

Leave a Reply to poppy Cancel reply

April 2024
M T W T F S S
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
2930