Our Strict Sterilisation Control
Ruang sterilisasi Dentia Dental Care Center
TAHAP-TAHAP STERILISASI INSTRUMEN, BUR, FILE ENDODONTIK, SCALER TIP & HANDPIECE (NON SINGLE USED)
1. Instrumen , bur, file, scaler tip yang terpakai langsung direndam dalam cairan antiseptik selama 30 menit.
Cairan senantiasa diganti.
2. Setelah direndam dalam cairan antiseptik, instrumen, bur, file & scaler tip diangkat, dicuci dengan air sabun, dibilas dengan air mengalir, kemudian dimasukkan dalam ultrasonic cleaner 15 menit
gbr 2.1 gbr 2.2 gbr 2.3
Gbr 2.1. Instrumen dicuci dibawah air mengalir.
Gbr 2.2. Instrumen dicuci dalam ultrasonic cleaner selama 15 menit.
Gbr 2.3. Ultrasonic cleaner khusus untuk scaler tip, bur, file non single used
Khusus bur untuk operasi kami menggunakan single used only’
3. Instrumen, bur, file & scaler tip diangkat, dikeringkan, dimasukkan dalam medipack
Khusus handpiece disemprot dengan antiseptik, dikeringkan dan dimasukkan dalam medipack. Handpiece tidak dapat mengikuti prosedur direndam antiseptik & ultrasonic cleaner
4. Instrumen, Bur, File, Scaler Tip & Handpiece yang sudah dibungkus medipack dimasukkan dalam Autoclave
Berikut adalah mesin autoclave
Gbr 4.1 Gbr 4.2 Gbr 4.3
Gbr 4.1 Mesin Autoclave untuk instrumen bedah
Gbr 4.2 Mesin Autoclave untuk Implant Surgical Kit & Handpiece
Gbr 4.3 Mesin Autoclave untuk scaler tip, bur, file non single used,
instrumen diagnostik seperti kaca mulut, pinset, ekskavator dan sonde.
Jarum suntik, pisau bedah, bur operasi, suction/ sedot ludah, gelas kumur langsung dibuang ke tempat sampah khusus
1. Jarum suntik dibengkokkan terlebih dahulu
2. Jarum ditutup kembali
3. Tempat sampah jarum suntik ditutup kembali
Tempat membuang pisau bedah
Dengan prosedur sterilisasi kami seperti di atas, maka Anda terjamin bebas dari semua kuman:
- Bakteri
- Mikrobakteri
- Jamur/ fungi
- Spora
- Virus (seperti HIV/AIDS,HBV/ hepatitis B,HCV/hepatitis C).
Dentia Dental Care Center, klinik perawatan gigi keluarga anda, kami sangat mengutamakan kesehatan dan kepuasan anda.