Tanam Gigi di Gusi

Cuplikan wawancara majalah Tempo dgn drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI

Telah ada gigi palsu serasa asli dengan cara implan. Teknologi terbaru ”penanaman”-nya memungkinkan pemasangan lebih cepat, yaitu hanya beberapa hari.

Nicky Hogan pernah punya rutinitas yang merepotkan. Setiap malam menjelang tidur, pria 41 tahun ini harus mencopot dan membersihkan gigi palsunya. ”Kadang sehabis makan untuk membersihkan sisa makanan yang tertinggal,” kata karyawan sebuah perusahaan sekuritas di Jakarta ini Rabu pekan lalu.

Itu cerita dua tahun lalu, ketika dia masih menggunakan gigi palsu lepasan, pengganti tiga biji gigi gerahamnya, yang dikaitkan di gusi. Kini kerepotan itu tak ada lagi. Nicky hanya perlu menggosok gigi dan menggunakan obat kumur sekurang-kurangnya dua kali sehari. Padahal Nicky masih bergigi palsu. Tapi gigi palsunya bukan sembarangan. Ketiga gigi gerahamnya terpasang dengan teknik implan alias tanam. ”Sama sekali tidak ada masalah, seperti gigi asli saja,” katanya.

Dental implant atau gigi implan adalah teknik ”menanam” gigi pada tulang rahang. Hebatnya, gigi ini dapat berdiri sendiri tanpa mengganggu gigi lain. ”Paling mirip dengan gigi asli, paling andal saat ini,” kata Djoko Micni, dokter gigi spesialis bedah mulut dan implan, pendiri Dentia Dental Care Center, Jakarta.

Gigi implan ditanam di rahang atas atau bawah. Ketika teknik implan ini mulai masuk Indonesia pada 2000, waktu yang dibutuhkan dari pemasangan implan gigi hingga berfungsi penuh adalah 3-4 bulan, karena menunggu akar gigi menyatu dengan tulang sebelum mahkota gigi dipasang.

Dengan teknologi yang sekarang—yang dinikmati Nicky—akar gigi dan penampang untuk mahkota gigi dapat dipasang langsung, sehingga waktu yang dibutuhkan relatif singkat, yakni 1-4 hari (lihat infografis ”Cara Menanam Gigi”). ”Tapi ada syarat-syaratnya,” kata dokter gigi ahli bedah mulut Peter Agus, yang merupakan konsultan spesialis bedah mulut dan maksilofasial Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Airlangga, Surabaya. Kepadatan (densitas) tulang harus keras, dan pada gigi yang digantikan tidak terdapat kelainan akar gigi seperti abses, granuloma (tumor jaringan ukuran kecil), dan kista.

Gigi implan dapat digunakan untuk menggantikan gigi yang hilang, misalnya akibat tanggal, atau berlubang yang sudah tanpa akar. Gigi implan ini tidak perlu dilepas seperti gigi palsu lepasan ataupun gigi tiruan cekat (crown and bridge porselen) karena memiliki akar yang ditanam dalam tulang.

Posisi gigi implan pada gusi ini pun lebih stabil. ”Dapat dipakai hingga akhir hidup,” kata Peter Agus. Jangka waktu pemakaian gigi implan bisa mencapai 20 tahun.

Sejauh ini, tingkat keberhasilan pemasangan gigi implan cukup tinggi. Menurut Djoko Micni, keberhasilannya mencapai 95 persen bila implan dipasang di rahang bawah dan 85 persen di rahang atas—karena tingkat kesulitannya lebih besar. Menurut Peter Agus, rata-rata keberhasilannya 80 persen. ”Kegagalan terjadi karena kurangnya kompetensi dokter, bisa juga karena pasien tidak mengikuti anjuran dokter,” ujarnya.

Ada prasyarat kesehatan bagi pasien implan gigi, yaitu tulang rahang cukup tebal dan kebersihan mulut baik. Tingkat keberhasilan pemasangan gigi implan menurun bila pasien menderita diabetes melitus atau osteoporosis, kesehatan gigi dan mulut jelek, gigi banyak yang terkikis (atrisi), mengerat waktu tidur (brukisme), perokok dan peminum, serta dalam keadaan hamil. Dan teknik ini baru bisa diterapkan bagi orang berusia di atas 17 tahun, karena di usia itu pertumbuhan tulang rahang sudah berhenti. ”Bila tulang masih tumbuh, implan bisa tenggelam oleh tulang,” kata Djoko Micni.

Keberhasilan pemasangan implan gigi juga ditentukan sang dokter. Dokternya tidak boleh sembarangan, harus berkualifikasi sebagai dokter spesialis bedah mulut, dokter spesialis gusi (prostho), dan dokter gigi yang masuk FISID (Fellowship Indonesian Society of Implant Dentistry). ”Saat ini ada sekitar 50 dokter di Indonesia yang memenuhi syarat ini,” kata Peter Agus.

Proses pemasangan gigi implan butuh biaya mahal, yaitu Rp 10-15 juta per satu gigi. Nicky berseloroh, ”Hanya seribu per gigi, kok.” Maksud dari ”seribu” adalah US$ 1.000. Biaya ini jauh lebih mahal dibanding gigi palsu biasa komplet, yang berkisar Rp 2 juta per gigi.

Meski demikian, permintaan pemasangan gigi implan cukup tinggi, terutama di kota besar seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Malang, juga di Bali. Di Surabaya, misalnya, dalam satu minggu Peter Agus menerima rata-rata dua-empat orang yang berkonsultasi tentang pemasangan. ”Dalam satu bulan minimal dua pasien kami pasangi gigi implan,” katanya. Secara umum implan gigi itu untuk menggantikan gigi geraham belakang pada pasien yang rata-rata berusia 40 tahun ke atas.

Gigi ompong memang sebaiknya diganti, kecuali orang yang bersangkutan sudah terlalu tua. ”Karena ada fungsi yang hilang,” kata Djoko Micni. Setidaknya fungsi kunyah dan estetika ikut tanggal. Ada juga dampak sampingan dari kehilangan gigi, yakni mengganggu proses buka-tutup mulut yang mempengaruhi artikulasi. Gangguan itu bisa menjalar ke sendi rahang, yang juga bisa mengakibatkan nyeri, sakit kepala, bahkan yang paling ekstrem adalah sendi terkunci hingga mulut tak bisa dibuka.

Kebutuhan penggantian gigi itulah yang mendorong perkembangan teknologi dari gigi palsu biasa sampai gigi implan. Perkembangan gigi implan sendiri sudah berakar lama, yakni sejak Dr Branemark menggunakan bahan pelat titanium untuk memperbaiki kerusakan tulang dengan menambah tandur alih tulang (bone graft) di laboratorium Universitas Kota Lund, Swedia, pada 1952. Percobaan itu membuktikan kerusakan tulang dapat pulih tanpa ada penolakan terhadap bahan titanium, sehingga tulang yang sehat dengan titanium implan menyatu.

Pertama kali gigi implan diaplikasikan pada penderita yang tidak bergigi sama sekali pada 1965. ”Penelitian penggunaan selama lima tahun, 90 persen sukses,” ujar Peter Agus. Gigi implan berkembang pesat sejak 1993. Saat ini lebih dari 100 industri gigi implan bertebaran di Amerika Serikat, seperti Nobel Biocare, Straumann, 3i, Zimmer, BioHorizons, AstraTech, Ankylos, Implant Direct, Lifecore, dan Biolock.

Gigi implan sudah masuk Indonesia pada 2000, tapi baru marak belakangan setelah informasi melalui Internet meluas. ”Dulu informasi implan terbatas di kalangan dokter,” kata Djoko Micni. Dalam waktu dua tahun ini, orang makin berminat karena waktu tanamnya juga cepat.

Harun Mahbub

Cara Menanam Gigi

Gigi implan ditanam pada rahang bawah atau rahang atas.

1. Dilakukan dengan pembedahan minor dan bius lokal sekitar setengah jam. Gusi dibuka, dibuat lubang di bagian tulang dengan ukuran 3-4 milimeter.
2. Pengganti akar gigi yang ditanam, disebut body implant, berbentuk silinder dari bahan titanium dengan diameter 1,8-4,3 milimeter dan panjang 10-18 milimeter. Ditanam dengan kedalaman yang bergantung pada kemampuan gusi menahan beban dan ketebalan tulang.
* Bahan titanium dipilih karena bersifat bio inner, yakni tidak dianggap benda asing oleh tubuh, tahan korosi, dan dapat membentuk lapisan titanium oksida yang tidak larut dalam cairan tubuh. Itu mencegah lepasnya ion logam yang dapat bereaksi dengan jaringan tubuh.
* Bahan titanium ini juga digunakan untuk abutment, yakni bagian lain dari gigi implan, yang dipasang pada body implant sebelum mahkota gigi.
3. Abutment dipasang pada body implant. Prosesnya cepat, sekitar 10 menit.
4. Setelah body implant tertanam, selanjutnya menunggu body implant menyatu dengan tulang (osseointegration). Tunggu 1-4 hari untuk pemasangan mahkota gigi. Paling lama butuh dua menit untuk satu gigi.

sumber dari www.majalah.tempointeraktif.com

478 Comments

agung
March 6, 2012 7:14 pm

Met malam dok.mau nanya nih,gigi saya yg atas sudah rusak berat,jd kalo mau di inplant paling cepat butuh waktu berapa lama,dok.sebelun di pasang gigi inplant ada gigi palsu sementara dok?Terima kasih.Sukses slalu Dok.
By. Agung – Riau

admin
March 8, 2012 7:57 am

Agung,
Stlh cabut kondisinya akan dievaluasi, bila memungkinkan akan dipasang langsung tapi bila tdk mungkin perlu menunggu 3-6 bulan. Untuk gigi belakang biasanya tdk dipasang sementara.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

selly
March 13, 2012 9:12 am

dok,, saya mau tanya.. lngsung aja ya..
saya umur 22th, waktu smp gigi atas yg di depan itu dicabut dan sementara pakai gigi palsu yang lepas pasang smpai saya 19th.. stlah itu saya pakai gigi tanam sampai sekarang.tapi sya ngerasa ga pede, karna saya tetap ketauan pakai gigi tanam, krna gusinya sudah merapat, shingga tetap kelihatan kalau saya pakai ggi tanam. apa bisa gigi saya terlihat seperti aslinya?? apa bisa gusi nya di lebarkan untuk memasukan gigi tanam saya tsb?? sehingga tidak terlihat kalau saya memakai gigi tanam.. dan sya juga punya keluhan di bagian yg saya pakai gigi tanam, gigi nya agak miring sedikit ke kiri, jadi tidak pas di tengah2 garisnya… apa saya bisa pakai kawat gigi?? padahal saya pakai gigi tnam.. trmaksih

admin
March 16, 2012 8:10 am

Selly
Mengenai gigi palsu yg sekarang dipakai bisa diganti dg yg lebih baik, dan untuk kawat gigi hanya dilakukan seandainya dg gigi palsu baru tdk bisa tampak di tengah.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

paskah duha
March 19, 2012 12:26 pm

dok..gigi atas saya 2 gigi tetap 2nya lagi gigi susu sedangkan bawahnya cuma 2 gigi susu semua letaknya ditengah-tengah,kanan kirinya copot dan gusinya menyusut.apa bisa dipasang implant ga dok ? bagian gusi saya yang menyusut apa masih bisa di pasangin implant ?

admin
March 22, 2012 12:44 am

Paskah Duha,
Bisa atau tdknya pemasangan implant perlu dilakukan pemeriksaan yg lengkap, disarankan untuk datang lebih dulu.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

puput
March 29, 2012 8:35 am

siang dok,
gigi saya bagian atas patah, jadi keliatan ompong…tp akar gigi masih tertanam di gusi.
saya pengen implant gigi, yg jadi pertanyaan sakit ga sih?? dan berapa lama waktu untuk implan gigi itu???
terima kasih

admin
April 2, 2012 12:54 am

Puput,
Implant gigi tidak menimbulkan rasa sakit. untuk waktunya harus dilihat secara langsung.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

Bara
March 30, 2012 8:19 pm

dok…gigi yang besar di ganti gigi implant yang lebih keci bisa?
ke 6 gigi atas saya dari taring sampai ke taring berukuran besar sehingga maju ke depan…
apa bisa di ganti dengan 6gigi impant yg lebih kecil?

admin
April 2, 2012 2:46 pm

Bara
Dengan implant, ukuran bisa disesuaikan.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

bella
April 13, 2012 3:04 pm

apa bisa gigi “Central Incisor (gigi seri tengah)” d implan???
soalnya gigi saya telah rusak d bahagian “Central Incisor (gigi seri tengah)”
gmana pak doktor???

admin
April 17, 2012 6:28 am

Bella
Tentu implant bisa dipasang regio incisive. Cobalah untuk datang ke klinik kami di jakarta , kami blm ada cabang di pontianak .
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

bella
April 13, 2012 3:05 pm

apa ada cabang d pontianak? kalimantan barat?

Jessy
April 20, 2012 2:45 pm

Kalau di Bali ada cabangnya ga dok?

admin
April 24, 2012 5:36 am

Jessy,
Saat ini kami belum memiliki cabang di bali.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

Deey
April 29, 2012 4:42 pm

1.Dok kalau penderita jantung MVP bisakah melakukan prosedur ini ?
2.Apakah posisi gigi bawah yang agak lebih maju dari gigi atas dapat diatasi dengan prosedur ini,atau adakah solusi lainnya?
3.Asuransi apa saja yg bisa meng-cover claim ini dok?

Terimakasih sebelumnya.

Deey

admin
May 2, 2012 7:45 am

Deey
1 bila ada sakit jantung atau yg lainnya, tetap bisa di pasang implant , setelah kondisi penyakitnya stabil
2 implant bisa memperbaiki posisi gigi yg salah
3 asuransi bisa mengcover implant , asalkan ada dalam perjanjian awal
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

marly
May 7, 2012 10:37 am

dok, gigi saya yg paling depan rompal sampai setengah nya, itu gmna solusi nya? apa harus di cabut dan d pakaikan implan dok? gmna ini solusinya dok? saya merasa gak pd banget. saya banyak baca2 dari artikel ttg solusi tentang gigi saya ini saya masih ragu. lokasi saya d bandung dok, apa ada cabang nya ya di bandung?

admin
May 8, 2012 5:23 am

Marly,
Gigi patah bisa disambung atau bisa juga dibungkus dg crown porselen. Implant dilakukan bila gigi tsb sdh tdk bisa diselamatkan lagi. Untuk di bandung blm ada cabang.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

cela
May 8, 2012 12:54 pm

dok, ada gak cabang di surabaya bila ada tolong alamatnya 🙂 trimakasih

admin
May 9, 2012 6:04 am

Cela,
Kami tidak membuka cabang di surabaya.
Alamat kami di Ruko Sentra Bisnis no.A7, Tanjung Duren Raya, Jakarta Barat, 11470
Untuk cabang Puri Indah E1-48, Jakarta Barat.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

nina
May 9, 2012 7:17 am

selamat siang dokter, dok saya mau tanya jika mahkota gigi saya yang patah dibagian depan, apa harus dicabut dokter atau dipasang mahkota baru dengan cara implan gigi atau bagaimana dokter agar gigi saya terlihat baik dan

nina
May 9, 2012 7:17 am

selamat siang dokter, dok saya mau tanya jika mahkota gigi saya yang patah dibagian depan, apa harus dicabut dokter atau dipasang mahkota baru dengan cara implan gigi atau bagaimana dokter agar gigi saya terlihat rapi?

admin
May 11, 2012 4:55 am

Nina
Gigi yg patah bisa saja disambung, tetapi perlu didahului dg perawatan saluran akar, tetapi bila gigi tsb sdh tdk mungkin untuk dipertahankan maka solusinya adalah dg implant
gigi .
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

prs
May 13, 2012 3:04 pm

ass..
dok mau nanya,klu sdh d implan dan nunggu 1-4 hari,
sambil nunggu 1-4 hari itu,masih boleh pakai gigi palsu yg sebelum ny, kan malu kalau ketemu teman-teman ngak ada gigi..

admin
May 16, 2012 5:58 am

Ahpras,
Untuk gigi depan akan dipakaikan gigi sementara, tidak perlu khawatir.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

Agrobisnis
May 18, 2012 2:04 pm

Saya sudah melakukan implant, berapa lama sekali harus kontrol ke dokter ?

admin
May 22, 2012 5:38 am

Agrobisnis,
Sebaiknya minimal 1 tahun sekali diperiksa.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

Ardhan
May 19, 2012 9:39 am

Dok aku mau nanya,
aku mau implant gigi di bagian depan rahang atas.
tapi sy tinggal di makassar.
buka cabang gak utk daerah makassar?
terimakasih

admin
May 22, 2012 5:39 am

Ardhan
Saat ini kami blm ada cabang di makassar, mungkin kalau ada waktu libur bisa ke jakarta.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih,Dentia Dental Dentist Team

ado
May 22, 2012 2:17 pm

Dok apakah buka cabang di jogjakarta? kalo ada dimana?
Dan kenapa untuk satu gigi harganya mahal sekali? terus bagaimana dengan nasib orang miskin seperti saya yang ingin mengganti dengan gigi implan, soalnya saya selama ini pakai gigi palsu dan merasa sangat tidak nyaman.

admin
May 25, 2012 9:48 am

Ado,
Kami tidak membuka cabang di jogjakarta. Harga implant sangat tergantung dari jenis bahan yang dipakai. Dengan gigi palsu biasa memang tidak senyaman gigi implant, dan jenis bahan gigi palsu juga banyak macamnya. Untuk hal ini sebaiknya dikonsultasikan langsung dengan dokter gigi.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

wahyu sandy
June 26, 2012 3:59 am

krn geraham kiri bawah sy sudah habis, sy disarankan oleh drg sy utk pasang 2 implan. cuma sy masih ragu, krn pernah denger dari temen, katanya implan efeknya terasa ngilu bila makan, dan juga drg sy ini bukan spesialis bedah mulut, hanya drg biasa, tapi katanya sudah banyak jg melakukan pemasangan implan, dan rata2 pasiennya puas. adakah saran utk dokter gigi yg bisa sy datangi di mataram? krn disini masih belum ada SpBM. trims

admin
June 27, 2012 9:45 am

Wahyu Sandy,
Implant gigi bila dilakukan oleh ahlinya akan aman, dan untuk mengetahui siapa dokter yg bisa tentu hrs mencari di internet atau tanyakan ke pasien2 yg sdh pernah pasang.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

Billy
July 9, 2012 8:53 am

Maaf Pak, saya mau tanya mengenai bahan implan yang digunakan, umumnya yang digunakan sekarang itu bahan apa ya dan jenisnya ap?lalu bagaimana cara mendapatkan bahan implan seperti itu ya Pak?terima kasih sebelumnya…:)

admin
July 13, 2012 7:11 am

Billy
Bahan implant adalah titanium dan bisa diperoleh di agent2 dental yg menjual implant.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

melzi
July 9, 2012 1:22 pm

saya 22thn, sudah sekitar 7tahun gigi saya tanggal..apakah sulit untuk mengimplant gigi baru? sedangkan gusi saya sudah tertutup? apa setelah mengimplant gigi ada rasa sakit atau gejala lain saat makan? berapa lama gigi implant bertahan? dan untuk alamat nya ada di daerah mana aja dok? dan harus dengan dokter siapa untuk lebih ahli nya? ada garansi gak dok untuk gigi implant?

melzi
July 9, 2012 1:45 pm

dan untuk pemasangan gigi implant apakah gusi dan gigi masih terlihat terpisah?seperti gigi lepasan pada umumnya? untuk hasil pemasangan dari gigi implant apakah ada jaminan untuk hasilnya?

admin
July 13, 2012 7:10 am

Melzi
Implant gigi bisa dipasang kapan saja , asalkan tulang rahang tempat implant ditanam cukup ketebalannya. Umumnya implant akan bertahan lama, saat ini dari laporan2 ilmiah implant gigi paling sedikit bisa bertahan 10 tahun. Untuk jaminan tergantung dari masing2 dokter yg mengerjakan.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

Sam
July 19, 2012 2:59 am

Dok..boleh minta infonya…apa bedanya konventional implant dengan mini implant.? dan Dokter melakukan implant termasuk kategori yang mana..? Thanks atas informasinya yach dok..

admin
July 19, 2012 3:42 am

Sam
Untuk implant memang ada yg reguler dan yg mini, dua2nya dipakai sesuai dg kebutuhan, dan saya sendiri menggunakan dua2nya .
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

ayyi
July 21, 2012 4:00 am

Dok gigi seri depan atas saya (central incisor *bag kiri*) terlepas saat kecelakaan 3th lalu saya prnah memakai gigi palsu tp karna tidak suka saya melepasnya, alhasil gusi gigi saya yng jatuh itu jadi menyusut dan gigi agak sdikit merapat tp tetap jarang gitu, saya ingin memakai kawat gigi untk merapatkan agar tertutup sempurna tp kata dokter kalopun dipakaikan kawat akan terlihat jelek karna besar sebelah central incisornya kn tinggal 1. Bagaimana dok agar gigi terlihat bagus apakah bisa diperkecil gigi central incisor itu atau gigi lateral incisor itu yng ditambahkan sprti kasus gigi patah kn bisa ditambahkan porselen gitu dok?

admin
July 24, 2012 8:39 am

Ayyi
Tentu spy terlihat simetris perlu menggunakan kawat gigi , sehingga gigi palsu yg dipasang besarnya bisa sama dg gigi yg masih ada.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

selvi
July 25, 2012 8:34 am

dok, sy mau tanya, sy sudah lama pake 4 gigi palsu di bagian depan,skrg sy ingin ganti dengan implan, krna gigi tiruannya sdh trlihat tdk bgs. apa bisa yah dok, mengingat sdh 4thn pake gigi tiruannya. sy sdh lama ingin k dokter gigi, tp malu krna kondisi gigi sy yang tidak baik. apa disini kita bs memilih dokter giginya sndiri

admin
August 2, 2012 3:45 am

Selvi,
Untuk lebih jelasnya haarus datang untuk dilihat, pada prinsipnya tetap bisa dipasang implant , untuk dokter giginya anda bisa memilih sendiri .
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

cicilia
August 1, 2012 5:28 am

drg djoko bk praktek d semarang? kalo bk saya mau konsul soal gigi sya bener bener ndk nyaman. kira kira gigi di putihkan tahan brapa lama trus hbis itu kalo d kawati bleh tdk? trima kasih

admin
August 1, 2012 7:22 am

Cicilia,
Kami belum membuka cabang di medan.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

cicilia
August 1, 2012 5:29 am

bs minta pin bb dok. smisal dokter ndk bk dsmg kan bs konsul via bbm

Riyan Megantara
August 4, 2012 4:41 am

SALAM KENAL PAK,
PERKENALKAN NAMA SAYA RIYAN MEGANTARA
SEJAK KECIL SAYA PUNYA MASALAH DENGAN GIGI
SEJAK KECIL GIGI SAYA TIDAK TUMBUH
APAKAH BISA MEMASANG GIGI IMPLAN CUMA BEBERAPA
TERUS SISANYA SAYA PAKE GIGI PALSU TIRUAN
MOHON SOLUSINYA PAK…..

admin
August 13, 2012 5:17 am

Riyan
Tentu saja bisa , bahkan bila perlu dg bbrp implant gigi palsunya semua menempel di implant .
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM,FICOI, Dentia Dental Dentist Team

yudhi
August 7, 2012 2:00 pm

malen dokter….
mau tanya kalo harga gigi porselen/giginya berapa?
terus sebelah mna tempat praktek dipasuruan?

admin
August 13, 2012 5:02 am

Yudhi,
Maaf kami tidak membahas masalah biaya di media ini, saat ini kami belum membuka cabang di Pasuruan.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

Erwin
August 14, 2012 2:02 pm

Selamat Malam dok , setelah membaca artikel diatas, saya hanya ingin memberikan masukan, spesialis prostho itu setau saya bukan spesialis gusi tapi spesialis gigi tiruan dan Protesa maksilofasial yang disingkat Sp. Pros. Mohon maaf apabila saya yang keliru. Terima kasih

admin
August 18, 2012 6:30 am

Erwin,
Ya betul spesialis Prostho adalah spesialis gigi palsu, untuk gusi adalah sp perio.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

choba
August 23, 2012 1:40 am

untuk wilayah makassar alamatnya dimana Dok . . trims. .

admin
August 25, 2012 11:24 am

Choba,
Kami tidak membuka cabang di makassar.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

bede
September 2, 2012 2:20 am

Dok. kalau di Kota Medan apakah sudah ada?

admin
September 3, 2012 5:14 am

Bede,
Kami tidak membuka cabang di medan.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

audrey
October 1, 2012 7:14 pm

Dokter, saya pernah melakukan operasi pencabutan gigi bungsu yg belum keluar sebanyak 1 buah pd rahang bawah, tapi ternyata telah mempengaruhi factor estetik, apakah bisa dilakukan penanaman kembali dengan posisi semula seperti belum dilakukan pencabutan? Apa masih bisa ditanam menggunakan gigi aslinya atau hrs dengan implant? trims dokter

admin
October 9, 2012 6:00 am

Audrey
Masalah estetik yg terjadi pasca pencabutan tidak /belum saya mengerti. Jadi disarankan untuk datang ke klinik untuk dilihat/analisa. Umumnya gigi yg sdh dicabut diganti dg implant gigi.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI, Dentia Dental Dentist Team

maz tri
November 28, 2012 7:43 am

dok??
berapa biaya untuk pemasangan gigi atas nomer 4???

admin
November 29, 2012 3:26 am

Maz Tri,
Maaf kami tidak membahas masalah harga di media ini.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

airi andespor
December 28, 2012 4:42 pm

di Aceh udah ada cabangnya gk dok…

admin
January 1, 2013 1:49 pm

Dear Airi,

Kami tidak membuka cabang di Aceh.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

rena
January 15, 2013 4:21 pm

Dok, saya tidak nyaman dengan keadaan gigi saya karena adanya dua gigi depan yang lepas ketika saya remaja. Beberapa waktu belakangan hal ini sangat menganggu saya karena akibatnya gigi depan saya menjadi jarang semua. Saya ingin bertanya apakah ada tahapan tertentu yang akan dilakukan sebelum implant (misal : menggunakan kawat gigi) atau dapat langsung diatasi dengan implant ini? terima kasih

admin
January 21, 2013 6:23 am

Rena
Kalau gigi2 sdh renggang sebaiknya perawatan kawat dulu tetapi bila renggangnya sedikit bisa langsung implant.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI, Dentia Dental Dentist Team

vina
January 27, 2013 3:36 pm

dok, saya mahasiswi. semua gigi geraham saya baik atas maupun yang bawah sudah tambalan semua. dan ada dua geraham saya yang hilang. melihat harga untuk implan sangat mahal, apakah ada alternatif lain, untuk masalah gigi saya? saya juga sangat khawatir karena semua gigi geraham saya sudah tidak baik.
terimakasih banyak dok, atas perhatiannya.

admin
January 28, 2013 3:43 am

Vina
Untuk alternatif selain implant bisa digunakan gigi palsu bridge atau gigi palsu lepasan, tetapi sebaiknya di periksa dulu krn belum tentu gigi2 tsb dicabut tetapi bisa dirawat dan dibuatkan crown.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI, Dentia Dental Dentist Team

jeffry
February 23, 2013 3:51 am

mau tanya dok.. apa sih beda mini dental implant (implant mini) dgn implan konvensional. kualitas yang mana bagus?

admin
February 25, 2013 5:17 am

Jeffry
Mini atau regular impant hanya berbeda di ukurannya, sehingga keduanya sama2 bisa di gunakan untuk mengganti gigi yg hilang. Tetapi perlu seleksi kasus krn tdk semua lokasi bisa dg mini implant, terutama untuk daerah posterior tdk cocok bila memakai mini implant.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI, Dentia Dental Dentist Team

ita
February 25, 2013 3:10 pm

Kasus gigi saya seperti ini dok, Saya ingin sedikit memajukan 2 gigi depan rahang atas yang posisinya sedikit agak kebelakang, kira-kira 0.1 cm. Kira-kira apakah itu bisa dilakukan? Dan Saya ingin melakukan implant untuk 1 gigi depan dirahang atas yang tumbuhnya tidak bagus bentuknya karena ada sedikit cacat digusi karena bibir saya sumbing waktu lahir. Kira-kira apa bisa nanti bentuk gigi implant bisa ditanam lurus mengingat gusi saya saya yang agak sedikit miring? Terima kasih

admin
February 26, 2013 3:21 am

Ita,
Upaya untuk memperbaiki posisi gigi dpt dilakukan dg perawatan kawat gigi (ortodonsi), sedangkan perawatan implant adalah untuk mengganti gigi yg hilang. Bila ingin memperbaiki posisi gigi yg kurang ideal dg implant maka perlu pemeriksaan ct scan untuk melihat tebal tulang.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI, Dentia Dental Dentist Team

martono
March 14, 2013 2:56 am

Pagi dok,
saya umur 40 tahun, saya punya masalah gigi, mulai umur 35 gigi saya sudah mulai goyang dan dan sudah ada beberapa yang lepas dengan sendirinya, untuk saat ini gigi saya bagian bawah sudah sudah lepas 3 gigi dan 1 sudah mulai goyang dan geraham paling belakang sebelah kiri juga sudah goyang dan mau lepas, untuk diatas 1 sudah mau lepas dan 1 lagi sudah mulai goyang, masalah gigi saya ini dialami oleh hampir semua keluarga saya, sampai setiap hari saya harus minum vitamain ca dan susu kalsium tinggi untuk mencegah hal tersebut, saya berencana mau pasang gigi implant kiria2 bisa ngak, untuk biaya bisa ngak model sistem paket karena kemungkinan pemasangannya lumyayan cukup banyak, mohon saran dokter, sebelumnya terimakasih.

admin
March 14, 2013 10:25 am

Dear Martono,
Pemasangan Implant dapat dilakukan namun sebaiknya bapak datang ke Dentia untuk dilihat langsung kondisinya, karena perlu dilakukan pemotretan supaya jelas. Mengenai harga/paket nanti dapat dibicarakan pada saat bapak berkonsultasi.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

arama
March 17, 2013 7:11 am

dok saya berumur 49 tahun … saya mau pasang gigi implant gigi bagian atas semuanya … berapa ya kira2 biaya yang harus saya keluarkan … sehingga saya bisa menyediakan dana yang cukup untuk hal tersebut..

admin
March 17, 2013 2:34 pm

Arama,
Pemasangan gigi implant utk keseluruhan rahang atas bisa dilakukan, harus difoto dan diperiksa dulu sebelumnya.
Kami tidak membahas masalah biaya di media ini.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

Sally Chandra
April 9, 2013 1:21 pm

Saya berumur 26 tahun. Baru seminggu lalu saya mencabut dua gigi seri ats yg tengah. Saya mau bertanya. Apabila saya mau mengganti gigi saya dengan implan tu mahkotanya sama gak dengan metal porselen? Kalo sama bakalan hitam dong kl sudah pakai lama.. trs kalo mahkotanya rusak gimana gantinya? Terus bahan apa yg biasanya dipakai sebagai crown nya kalo bkn metal porselen

admin
April 9, 2013 2:49 pm

Sally Chandra,
Mahkota gigi bila tdk mau menyebabkan hitam di gusi, harus menggunakan all porselen atau bisa juga dg metal porselen tetapi metalnya memakai emas. Dan kalau ada kerusakan crown, cukup diganti saja dg yg baru .
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI, Dentia Dental Dentist Team

Santo
April 24, 2013 7:23 pm

Mau tanya dok,
Gigi graham atas sblh kanan sebanyak empat biji berderet telah dicabut, jika dipasang implant apa bisa cukup dg dua implant untuk empat gigi sekaligus? Trims

admin
April 25, 2013 8:24 am

Santo,
Kehilangan 4 gigi, bisa dipasang 2 implant untuk menopang 4 gigi palsu.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI, Dentia Dental Dentist Team

liana
May 9, 2013 3:55 am

dok gigi sy goyang semua dan kata dokter harus di cabut semua….dan tulangnya gigi sdh tinggal sedikit…pake gigi palsu lepasan apa tidak bisa? apakah hrs di implan ?

admin
May 9, 2013 3:05 pm

Liana
Implant tdk wajib, tetapi bila ada implant gigi palsunya akan lebih kencang shg untuk mengunyah akan lebih enak.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI, Dentia Dental Dentist Team

cosi
May 12, 2013 4:47 pm

dok,
kalau proses untuk penebalan tulang itu dibutuhkan waktu berapa lama ya dok??
karena saya sudah lama ompong dan memakai gigi palsu lepasan..
dan setelah dipasang body implant.. apakah saya tetap bisa memakai gigi palsu saya?

admin
May 15, 2013 3:34 pm

Cosi,
Bila tulang telah tipis perlu dilakukan grafting terlebih dahulu. Ini perlu menunggu 6 bulan , stl itu baru dipasang implant. Selama menunggu tetap bisa menggunakan gigi palsu lepasan.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI, Dentia Dental Dentist Team

indri
June 2, 2013 5:46 am

Dok kalau cabang di surabayaalamatnya dimana ya?

admin
June 2, 2013 3:43 pm

Indri,
Untuk saat ini kami belum membuka cabang di surabaya.
Dentia Tanjung Duren : Ruko Sentra Bisnis no.A7, Tanjung Duren Raya, Jakarta Barat, 11470
Dentia Puri : Puri Indah E1-48, Jakarta Barat.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team

gerald
June 16, 2013 1:01 am

Pagi,
Saya ingin tanya dok, di bagian belakang kanan atas dan bawah saya gigi saya sudah d cabut 3 tahun yg lalu ( kanan bawah ) ,8 tahun yg lalu ( kanan atas ), 5tahun yg lalu ( kiri bawah belakang ) dan d sebelahnya gi2 saya berlubang dan patah.

1. Apakah masih bisa tertolong dengan implan?
2. Apakah gi2 yg patah d cabut dan kemudian d bqn bridge?
3. Untuk proses penembalan tulang rahang. Apa saja syarat dan pantanganya?
4. Untuk proses implan semenjak mulai proses sampai selesai sempurna dibuthkan brp lama?
5. Apakah bisa dlm prosesnya saya di bius? Krn saya semenjak operasi pencabutan gi2 belakang jd aga trauma apabila cabut gi2 atau di bor.

Terima kasih dok.

admin
June 17, 2013 4:05 pm

Gerald,
1. Implant bisa dipasang dilokasi yg sdh tdk bergigi , tentu dg melihat ketebalan tulang di regio tsb
2. Gigi yg patah memang hrs dicabut dan setelah itu sebaiknya dipasang implant. Protesa bridge hanya bisa bila terdapat gigi yg bisa menjadi pegangan
3. Untuk penebalan tulang diperlukan donor , ini bisa didapat dari tulang sendiri dan bisa juga dg memakai tulang yg sdh jadi
4, bila tanpa penebalan tulang bisa selesai 3 bulan
5. Tentu bisa saja pemasangan implant dg pembiusan total ini lebih nyaman untuk pasien
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI, Dentia Dental Dentist Team

murni
June 26, 2013 6:23 am

dear dokter, saya ibu rumah tanggal berusia 47 tahun. Sudah 20 tahun saya memakai gigi palsu lepasan di bagian atas depan sebanyak 8 buah. Selama menunggu proses penebalan tulang selama berbulan-bulan, untuk menjaga penampilan apakah masih bisa pakai gigi palsu lepasan? trims

admin
June 27, 2013 3:04 pm

Dear Murni,
Jika memang Murni berniat memasang implant dan memerlukan penebalan terlebih dahulu, Murni dapat memakai gigi tiruan sampai proses penebalan tulang dan pemasangan implant selesai. Namun gigi tiruannya dirancang khusus supaya tidak mengganggu proses penyembuhan.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Ricke Santoso, SpKG, Dentia Dental Dentist Team

Ryan
June 30, 2013 6:12 am

Selamat siang dokter,
Saya ingin bertanya, Saya baru saja melakukan pencabutan pada gigi sehingga sekarang yang tersisa hanya gusi. Saya ngin melakukan implant gigi tetapi harganya terlalu mahal. Saya ingin meminta saran dokter, apakah lebih baik untuk membuat sebuah gigi palsu dahulu dan implant gigi dapat dilakukan di kemudian hari atau implant gigi harus dilakukan sesegera mungkin?
MOhon saran tan panduannya, terimakasih.

admin
July 1, 2013 5:43 am

Dear Ryan,
Jika Ryan menginginkan pemasangan implant, memang sebaiknya dilakukan segera untuk mencegah tulang mengalami resorpsi (pengerutan). Jika Ryan masih keberatan mengenai harga, ada option lain yaitu pembuatan gigi tiruan cekat yang berupa bridge. Harga bridge lebih murah dan boleh Ryan dijadikan option selain pemasangan implant. Namun kekurangannya adalah untuk membuat bridge memerlukan pengasahan gigi sebelahnya, sedangkan implant tidak memerlukan pengasahan gigi sebelahnya. Jika Ryan tidak menginginkan gigi sebelahnya diasah, Ryan dapat membuat gigi tituan lepasan dahulu. Namun pada saat Ryan ingin menggantinya dengan implant (misalnya lebih dari 5 tahun kemudian) ada kemungkinan memerlukan penambahan bibit tulang untuk mempertebal tulang yang sudah mengalami pengerutan. Untuk lebih jelasnya Ryan sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu ke klinik kami.
Untuk konsultasi silahkan hubungi klinik kami, 021-5635991-2, 021-5632831, 021- 51300818, Dentia Dental Care Center,
Terima kasih, drg. Ricke Santoso, SpKG, Dentia Dental Dentist Team

cinta
September 9, 2013 9:59 am

Sore Dok,

saya mau menanyakan, kalo masalah gusi yang lama2 menurun itu, sehingga gigi menjadi goyang, apakah bisa datang ke klinik Dentia Dental ini dok?? dan harus bertemu dengan dokter siapa ya dok??

terima kasih sebelum nya

admin
September 12, 2013 9:38 am

Cinta,
Masalah gusi bisa ditangani oleh klinik Dentia, silahkan membuat janji dg drg Djoko Micni, SpBM, FICOI.
Demikian penjelasan dari kami, semoga dapat bermanfaat….
Untuk informasi, konsultasi dan pemeriksaan lebih lanjut, silahkan hubungi klinik kami, Dentia Dental Care Center 021-5635991,
5635992,5632831,53100818
Terima kasih, Dentia Dental Dentist Team.

Dandi
October 3, 2013 10:22 pm

Dear Dok ,
Kasus teman saya sama tp tak serupa , gigi seri nya (atas paling kiri) patah hingga semua mahkotanya hilang , tp akarnya masih ada. saran dokter baiknya seperti apa ? apa langsung pasang gigi implant atau gigi palsu pasak biasa ? Dan karena mahalnya implan ia berencana ingin pasang gigi palsu pasak biasa dulu lalu beberapa bulan kemudian dia ingin pasang implant . Apakah ini bisa dilakukan ? pertanyaan berikutnya berapa lamakah rata rata kekuatan gigi palsu sistem pasak dan gigi palsu sistem implan ? Dan apa saja yang harus dihindari bila pasang gigi palsu sistem pasak biasa ? Lalu berapa biaya satuan untuk implant gigi bila menggunakan cara konvensional (2-3 bln) dan cara yang cepat (1-4 hari) ?

Mohon responnya Dok ,
Terima kasih ,
Dandi

admin
October 7, 2013 1:38 pm

Dear Dandi,
Untuk menentukan apakah memakai gigi pasak atau implant adalah kondisi akar gigi tersebut. Bila masih kuat dan sehat tentu lebih naik dg pasak, karena biaya lebih murah. Bila suatu saat nanti gigi pasak itu rusak tentu bisa diganti dg gigi implant.
Untuk konsultasi dan pemeriksaan lebih lanjut, silahkan hubungi klinik kami, Dentia Dental Care Center 021-5635991, 5635992, 5632831, 5130-0818.
Terima kasih, drg. Djoko Micni, SpBM, FICOI, Dentia Dental Dentist Team

1 2 3 4 5

Leave a Reply to Dita Cancel reply

April 2024
M T W T F S S
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
2930